logo blog
Selamat Datang Di Blog Kang Kroto
Terima kasih atas kunjungan Anda di blog Kang Kroto,
semoga apa yang saya share di sini bisa bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang bisa berguna untuk orang banyak.

Mengapa Kita Harus Menjaga Ginjal dengan Hati Hati?

Mengapa Kita Harus Menjaga Ginjal dengan Hati Hati? - Fungsi Ginjal Bagi Manusia sangatlah penting, karena ginjal merupakan alat ekskresi utama pada manusia. Jika ginjal kita sehat, maka sehat pulalah kita. Kesehatan manusia sangat bergantung pada ginjal. Sebagai organ bagian dalam yang sangat vital, ginjal memiliki fungsi yang sangat penting, yaitu untuk:
  1. mengekskresikan zat-zat sisa metabolisme yang mengandung nitrogen, seperti urea, dan ammonia.
  2. mengeluarkan zat-zat yang jumlahnya berlebihan, seperti vitamin C yang terlalu banyak dalam tubuh.
  3. mempertahankan tekanan osmosis ekstraseluler.
  4. mempertahankan keseimbangan asam dan basa.
Ginjal mengekskresikan urin. Urin mengandung air dan sisa-sisa metabolisme yang harus dikeluarkan dari dalam tubuh. Jika tidak dikeluarkan, sisa metabolisme ini bersifat racun sehingga dapat membahayakan tubuh. Ginjal berbentuk seperti kacang dengan panjang 11 cm, lebar 6 cm, dan tebal 2,5 cm. Di dalam ginjal, urin dibuat melalui 3 tahap, yaitu penyaringan/filtrasi, penyerapan kembali zat-zat yang masih berguna (reabsorbsi), dan Augmentasi (penambahan zat yang sudah tak berguna seperti ion hidrogen dan ion kalium).

Mengapa Kita Harus Menjaga Ginjal dengan Hati Hati?

Bagian ginjal yang berfungsi sebagai penyaring adalah nefron. Diperkirakan dalam satu ginjal terdapat satu juta nefron. Nefron tersusun dari glomerulus dan kapsula Bowman. Glomerulus merupakan anyaman pembuluh kapiler darah, sedangkan kapsula Bowman merupakan cawan yang mengelilingi glomelurus.

Glomerulus memiliki membran yang bersifat semipermeabel. Darah masuk ke glomerulus melalui arteri ginjal. Tidak semua zat dapat melalui membran pada glomerulus. Selsel darah dan protein tidak dapat melewati membran, tetapi molekul-molekul kecil seperti air, ion-ion, mineral, urea, glukosa, dan asam urat dapat melaluinya. Filtrat dari glomelurus ditampung dalam kapsula Bowman, kemudian mengalir melalui tubulus ginjal dan saluran pengumpul menuju rongga ginjal.

Dari ginjal, urin dikeluarkan melalui ureter untuk ditampung terlebih dahulu di kandung kemih. Bila kandung kemih penuh, kamu terangsang untuk buang air kecil. Urin dikeluarkan dari kandung kemih melalui uretra.

Komposisi urin dapat berubah-ubah, tergantung kebutuhan tubuh terhadap zat-zat tertentu, pengeluaran racun, dan makanan. Urin yang sehat berupa cairan jernih agak kuning akibat pengaruh zat warna empedu. Komposisinya terdiri dari 95% air dan 5% sisanya berupa zat terlarut seperti asam urat, urea, amonia, garam-garam mineral, zat warna empedu, dan zat-zat lain yang jumlahnya berlebihan dalam darah, seperti vitamin, hormon, dan obat-obatan.

Volume urin yang dikeluarkan dalam sehari kira-kira 900-2100 cc. Jika seseorang mengeluarkan urin secara berlebihan, dinyatakan menderita diabetes insipidus. Volume urin dapat mencapai 30 kali dari volume urin normal. Hal ini disebabkan tubuh kekurangan hormon antidiuretik, sehingga proses reabsorbsi air pada tubula ginjal terganggu.

Pada dasarnya, ekskresi urin berkaitan dengan ekskresi keringat. Bila suhu lingkungan panas, tubuh lebih banyak mengeluarkan keringat untuk mendinginkan tubuh, sehingga urin yang dikeluarkan lebih sedikit. Sebaliknya ketika suhu lingkungan dingin, tubuh sedikit berkeringat sehingga urin yang dihasilkan lebih banyak.
Enter your email address to get update from Kang Kroto.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Copyright © 2013. Kang Kroto - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger