ASEAN adalah singkatan dari Association of Southeast Asian Nations. Asean dalam Bahasa Indonesia adalah PERBARA yaitu perhimpunan bangsa-bangsa Asia Tenggara. Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara (PERBARA) atau lebih populer dengan sebutan Association of Southeast Asian Nations (ASEAN) merupakan sebuah organisasi geo-politik dan organisasi ekonomi yang beranggotakan negara-negara di kawasan Asia Tenggara.
ASEAN didirikan di Bangkok, 8 Agustus 1967 melalui Deklarasi Bangkok. Negara-negara pendiri ASEAN adalah Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, dan Thailand. Latar belakang berdirinya ASEAN adalah adanya berbagai persamaan bagi negara-negara Asia Tenggara. Unsur-unsur persamaan itu meliputi:
- Persamaan keadaan alam atau geografis.
- Persamaan dasar-dasar kebudayaan.
- Persamaan senasib.
Organisasi ASEAN bertujuan untuk:
- Mempercepat pertumbuhan ekonomi, kemajuan sosial dan perkembangan kebudayaan di negara-negara Asia Tenggara.
- Memajukan stabilitas dan perdamaian regional Asia Tanggara.
- Memajukan kerjasama dan saling membantu di antara negara-negara ASEAN di bidang ekonomi, sosial, budaya, ilmu pengetahuan, teknik dan administrasi.
- Menyediakan bantuan satu sama lain dalam bentuk fasilitas latihan dan penelitian.
- Kerja sama yang lebih besar dalam bidang pertanian, industri, perdagangan, pengangkutan dan komunikasi.
- Memajukan studi-studi masalah Asia Tenggara.
- Memelihara dan meningkatkan kerja sama yang berguna dengan organisasi-organisasi regional dan internasional yang ada.
5 menteri Luar Negeri dari negara-negara Asia Trenggara yang memprakarsai berdirinya ASEAN adalah:
- Adam Malik, perwakilan dari Indonesia.
- Tun Abdul Razak, perwakilan dari Malaysia.
- Thanat Koman, perwakilan dari Thailand.
- Narcisco Ramos, perwakilan dari Filipina.
- S. Rajaratnam, perwakilan dari Singapura.
Dalam perkembangannya, negara-neraga Asia Tenggara yang lain bergabung ke dalam anggota ASEAN sehingga sampai sekarang anggota ASEAN berjumlah 10 negara. Negara-negara anggota ASEAN adalah:
- Indonesia
- Malaysia
- Thailand
- Filipina
- Singapura
- Brunei Darussalam, masuk menjadi anggota ASEAN tanggal 7 Januari 1984.
- Vietnam, masuk menjadi anggota ASEAN tanggal 28 Juli 1995.
- Myanmar, masuk menjadi anggota ASEAN tanggal 23 Juli 1997.
- Laos, masuk menjadi anggota ASEAN tanggal 23 Juli 1997.
- Kamboja, masuk menjadi anggota ASEAN tanggal 16 Desember 1998.